Select Page

Menghadiri undangan dari Bupati Cirebon Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag., Ketua PA Sumber Drs. H. Yayan Atmaja, S.H., M.H. bersama istri hadir dalam Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-50.

Hari Kesatuan Gerak PKK ke-50 ini dilaksanakan di lapangan Ranggajati, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, mengusung tema “Lima Puluh Tahun Gerakan PKK, Berbakti untuk Bangsa, Berbagi untuk Sesama”, Senin (30/05).

Dalam sambutannya, Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag. mengungkapkan rasa bangganya karena acara yang digelar berlangsung dengan baik. Beliau berharap acara ini dapat dijadikan sebagai media pemicu semangat pembaharuan dan mengembangkan daya kreasi dalam pemberdayaan keluarga serta evaluasi program-program yang telah dilaksanakan PKK.

Acara ini dihadiri juga oleh:

  • Ketua DPRD Kab. Cirebon,
  • KAPOLRESTA Cirebon,
  • Kepala Kejaksaan Negeri Kab. Cirebon,
  • DAN DIM 0620/ Kab. Cirebon, dan
  • Ketua Pengadilan Negeri Sumber.